Cara pemasangan fiting lampu


Fiting atau rumah lampu  merupakan tempat menyimpan bohlam lampu yang terbuat dari bahan pilihan pvc yang anti panas didalamnya terdapat kontak lidah dan ulir yang melekatkan bola lampu

Posisi pemasangan tergantung dari jenis fiting yang akan dipasang seperti fiting gantung dan fiting duduk dari kedua fiting ini kita pakai yang duduk saja.


Hal hal yang diperhatikan dalam pemasangan fiting pada balok rumah yang aman :


1. Untuk mengerjakannya perlu ketelitian
pemasangan tidak boleh kendor saat melekat pada balok supaya saat meletakan lampu tidak kelihatan miring

2. saat posisi fiting tidak kokoh atau kendor akan dimasuki cecak

3. penempatan fiting harus benar benar melekat pada kayu balok agar kuat dan aman dari beban lampu yang ditempatkan.

4. jauhkan dari posisi rembesan air supaya tidak terjadi konsleting arus listrik ( jika disimpan diluar bangunan )

Untuk melakukan suatu pekerjaan pemasangan fiting lampu perlu dipersiapkan sbb :

A. Alat bahan

1. Alat
a. Tangkombinasi
b. Tang potong
c. Obeng plus dan mines
d. Pisau carter
e. Palu

2. Bahan
a. 1. Fiting duduk
b. Kabel NYM 2x2.5 mm secukupnya.
c. Sekerup secukupnya.
d. kepingan papa/triplek

B. Langkah kerja

1. ambil potongan papan/triplek
dengan potongan papan /triplek sebagai penutup mangkuk fiting yang ditengahnya di lobangi agar kabel bisa masuk

2. Kupas kabel Nym dan masukan keterminal fiting duduk yang dimasukan ke lobang ruset/papan

3. Kunci kedua terminal tsb dengan obeng bunga atau obeng plus dan menekannya pada balok kayu untuk menyimpan fiting yang sudah di tandai ditandai dengan spedol 

4. lakukan penguncian dengan sekerup menggunakan obeng  

untuk pekerjaan pemasangan fiting lampu sebelumnya harus dicek dulu kondisi  fitingnya rusak atau tidak serta pemasangan perlu sedikit ketelitian jangan sampai ada rongga yang bisa dimasukan air dan binatang bila perlu dibuat alas dari triplek agar tidak berongga.

Hanya ini saja artikel tentang pemasangan fiting lampu yang mudah,semoga rekan rekan bisa memperaktekannya dirumah.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara pemasangan kabel menggunakan kabel Duct pada instalasi Rumah

Cara menyambung kabel SR dengan versing konector

Cara pemasangan sekering MCB 2 group untuk instalasi